Gedung BLK Kota Palu akan Berdiri di Terminal Induk Mamboro

Suasana pertemuan Wali Kota Palu dengan staf khusus Kementerian Tenaga Kerja RI, Bowo beserta rombongan, di Ruang Kerja Wali Kota Palu, Jum’at 17 September 2021. (FOTO : dok Humas Pemkot Palu)

PALU, CS – Kerjasama dengan Kementerian Tenaga Kerja RI, Pemerintah Kota Palu berencana akan membangun gedung Balai Latihan Kerja (BLK) Kota Palu, di Terminal Induk Mamboro tahun 2022.

Rencana tersebut dibahas Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid bersama staf khusus Kementerian Tenaga Kerja RI, Bowo beserta rombongan, di Ruang Kerja Wali Kota Palu,  Jum’at  17 September 2021.

Bacaan Lainnya

“Secara garis besar yang dibahas dengan perwakilan Menteri Tenaga kerja adalah, rencana pembangunan Gedung BLK yang direncanakan di bangun dalam lokasi terminal Induk Mamboro,” ucap Walikota, H. Hadianto, usai pertemuan.

Sebagai tindak lanjut, Staf khusus Kementerian tenaga kerja meninjau perencanaan pembangunan gedung  BLK itu di lokasi terminal Induk Mamboro.

Turut mendampingi Walikota dipertemuan itu adalah, Kadis Koperasi dan Tenaga Kerja Kota Palu. **

Pos terkait