Aparat Gabungan di Bahodopi Razia Knalpot Racing

MOROWALI, CS – Masih dalam upaya mengantisipasi kendaraan yang menggunakan knalpot racing/bogar , di Wilayah Kecamatan Bahodopi, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng). Pihak aparat setempat kembali melakukan razia dijalan, Jum’at 17 Desember 2021.

Berlokasi di jalan raya jalur Trans Sulawesi atau tepatnya di depan Masjid Al-Khairaat Desa Fatufia, Kecamatan Bahodopi. Pada kegiatan razia itu, sebanyak 65 knalpot racing/bogar berhasil dilucuti yang didominasi dari kendaraan roda dua.

Bacaan Lainnya

Razia ini dipimpin langsung Kapolsek Bahodopi, Ipda Agus Salim dengan melibatkan personil Polsek aparat Koramil 1311-02 /BS serta anggota Satpol-PP Kecamatan Bahodopi. Mengawali kegiatan aparat gabungan tersebut lebih dulu melakukan persiapan melalui apel bersama.

Di kesempatan itu, Ipda Agus Salim menjelaskan, saat kegiatan berlangsung petugas menghentikan kendaraan yang mengunakan knalpot racing/bogar dan melepasnya agar pemiliknya menganti dengan knalpot standar.

“Selanjutnya knalpot racing/ bogar diamakan di Mapolsek Bahodopi untuk dimusnahkan,” urai Ipda Agus Salim.

Dijelaskannya, razia juga dilakukan sebagai respon pihak berwajib menindak lanjuti keluhan masyarakat dan perlu ada kerjasama yang baik agar wilayah tersebut tetap aman dan kondusif.

“Kami kasih waktu untuk menganti knalpot racing/ bogar dan mencari knalpot standar dan selanjutnya mengambil kendaraan masing- masing,” sebut Kapolsek Bahodopi.

Dari kegiatan ini, personel gabungan yang didampingi Kasipem Pemerintah Kecamatan, juga menghimbau agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) menggunakan masker dan ikuti anjuran kesehatan tentang penerapan 5 M guna mengurangi penyebaran Covid-19.(MRM)

Pos terkait