SULTENG, CS – Pengelolaan emas di Tambang Poboya, Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) terus mengalami kemajuan signifikan. Hampir seluruh perlengkapan utama yang di fabrikasi di luar negeri dan di Indonesia telah di Kota Palu.
Dikutip channelsulawesi.id dari automags.net, Direktur Utama & CEO dari PT. Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS), Agus Projosasmito dalam konfrensi pers, di Jakarta, Senin 25 April 2022 menyampaikan, pabrik emas BRMS beroperasi tahun ini.
Kata Agus, perlengkapan-perlengkapan seperti sag mill, ball mill, crusher, cyclone, thickener, dan tangki – tangki carbon in leach saat ini sedang dalam proses instalasi dan assembly untuk menjadi pabrik yang siap berproduksi di Kelurahan Poboya, Kota Palu.
Sementara, beberapa perlengkapan saat ini sedang diselesaikan pembuatannya di luar negeri.
“Kenaikan produksi emas dari pabrik baru ini akan berdampak positif terhadap pendapatan dan laba bersih BRMS di tahun ini,” terang Agus.
Menurut Agus, datangnya sejumlah perlengkapan utama tersebut menandakan kemajuan pembangunan pabrik emas kedua BRMS dengan kapasitas 4.000 ton bijih / hari di Palu. (automags.net )