Lagi, Polisi Turun Tangan Tambal Jalan Rusak di Tolitoli

TOLITOLI,CS – Untuk keseksian kalinya jajaran Polres Tolitoli harus turun tangan menambal lubang ruas jalan yang rusak di kawasan perkotaan. Baik disebabkan banjir maupun karena dilindas truck kontainer.

Sabtu pagi 11 Februari 2023, sejumlah personil dari Satlantas Polres terlihat di dua titik melakukan pengecoran bahu jalan dengan alat seadanya.
Titik pertama yang ditambal yakni di depan Terminal Susumbolan dan kedua di sekitar lampu merah Jalan Wahid Hasyim Lonti.

Bacaan Lainnya
Baca Juga :  Bawa Lima Poin Tuntutan, Aliansi Pena Demo PT Rezky Utama Jaya

Kasat lantas Polres Tolitoli, Iptu Budi Prasetyo menyebut inisiatif ini untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalulintas di kawasan tersebut.

Sebagai informasi, beberapa ruas jalan dalam kota memang terjadi kerusakan karena aspal jalan yang hancur. Diketahui pula, di ruas jalan tertentu dalam kawasan kota juga tidak terlihat adanya rambu lalu lintas terkait larangan bagi kendaraan berkapasitas melebihi dari mutu kekuatan jalan. Seperti kendaraan jenis truck kontainer yang menggangu pengguna jalan lainnya.

Kapolres Tolitoli AKBP Ridwan Raja Dewa mengemukakan, perbaikan jalan berlubang itu juga menjadi aspirasi warga atau jamaah salat subuh di Masjid Jami Kelurahan Baru kepada personil polisi pejuang subuh Polres Tolitoli beberapa waktu lalu.

Baca Juga :  Lagi, KPU Palu Santuni Puluhan Anak Yatim

Sekaligus sebagai bentuk dalam menyukseskan operasi keselamatan Tinombala 2023.

Kapolres menyebut berangkat dari dua alasan itu, anggota Satlantas Polres Tolitoli ia instruksikan segera melakukan pangecoran bahu jalan yang rusak tersebut.

Sedangkan terkait rambu lalulintas, ia mengatakan akan segera berkoordinasi dengan p dinas perhubungan setempat.
Karena soal rambu rambu khusus larangan kontainer adalah urusan pemerintah daerah dalam hal ini dinas perhubungan.

“Nanti kami akan koordinasi dengan instansi terkait,”pungkasnya (Armen Djaru).

Pos terkait