PALU,CS – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Palu resmi mendaftarkan 35 Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) ke KPU Kota Palu, Sabtu 13 Mei 2023. Pendaftaran dipimpin Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC), H Nanang beserta sejumlah pengurus.

PKB Palu juga datang lengkap dengan 35 Bacalegnya yang akan bertarung memperebutkan kursi DPRD Palu pada Pemilu serentak 2024 mendatang.

Ia menjelaskan, Ketua DPC PKB Palu, H Alimudin H Alibau tidak berkesempatan hadir dalam pendaftaran ini karena sedang melaksanakan Ibadah Haji Umroh di Tanah Suci Mekkah.

Rombongan PKB datang bersama dua Jeep kap terbuka dan iringan kendaraan roda 4 dan roda 2. Setibanya di depan Kantor KPU, mereka disambut tarian tradisional Lembah Palu untuk diantar masuk menuju Kantor KPU.

Sekretaris DPC PKB Palu, H Nanang menyebut, pendaftaran yang dilakukan PKB serentak pada pukul 14.00 untuk semua waktu baik itu Waktu Indonesia Tengah, Timur dan Barat.

“Alhamdulillah kami PKB Palu tiba pukul 14.01 waktu Indonesia tengah. Semoga ini menjadi berkah,”kata H Nanang.

Dalam formasi Bacaleg, PKB kata H Nanang mengakomodir 50 persen dari kalangan kader, 30 persen kalangan badan otonom dan 20 dari kalangan tokoh masyarakat dan pemuda.

Menurutnya, PKB Palu juga telah memenuhi persyaratan 30 persen keterwakilan perempuan.

“Namun dari formasi Bacaleg PKB, 50 persen merupakan wajah baru,”jelas H Nanang.

Berikut 35 nama Bacaleg PKB dalam Daftar Calon Sementara (DCS) yang diajukan ke KPU Kota Palu sesuai Daerah Pemilihan (Dapil).

Dapil Palu Timur-Mantikulore

1 H.Nanang
2 Fery Nofrianto
3 Nuryana
4 Afida
5 Usman Rala
6 Heri Indrawan
7 Sudarto
8 Yunita
9 Irfan Hanafi
10 Agus Salim
11 Ribka Bungkudapu.

Dapil Palu Utara -Taweli

1 Moh Yamin
2 Putri H Trimana
3 Irma
4 Budiawan.

Dapil Palu Selatan -Tatanga

1 H.Alimuddin H.Ali Bau SE
2 Susanti Arfan
3 Ridwan
4 Rini Marsuki
5 Andris
6 Ashar
7 Farida
8 Achirsan Lamajido
9 Muh Jufri
10 Adnan M.Baralembah
11Zulkifli
12 Nelfi.

Dapil Palu Barat -Ulujadi

1 Zubair
2 Fahad Balher
3 Nur Intan
4 Faharuddin
5 H.Nasir Dg Gani
6 Fuad
7 A.Nizar.
8 Anatje Renni Wodi (TIM).