SULTENG,CS – Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Sulteng, Novalina menanggapi pemandangan umum fraksi Golkar DPRD Sulteng terkait format rancangan APBD tahun 2024 terhadap proyeksi pendapatan.
Mewakili Gubernur Sulteng dalam rapat paripurna pemandangan umum fraksi DPRD Sulteng atas Ranperda APBD 2024, Senin 16 Oktober 2023, Novalina menjelaskan, proyeksi Pendapatan Asli Daerah (PAD) kurun waktu 2 tahun terakhir terus mengalami peningkatan yang cukup signifikan.
Sebagaiman tercermin pada APBD tahun 2022 yang PAD-nya sebesar Rp1.335 triliun lebih. Sedangkan PAD dalam rancangan APBD tahun anggaran 2024 diproyeksikan sebesar Rp1.988 triliun lebih . Jika melihat komposisi PAD tersebut terus yang mengalami kenaikan kurang lebih sebesar Rp652 miliar.
“Maka saran agar target PAD tahun 2024 dibulatkan menjadi Rp2 triliun, InsyaAllah dapat terpenuhi,”jelas Novalina.
Terkait fraksi golkar agar pokok-pokok pikiran DPRD Sulteng hendaknya menjadi rujukan program kerja pemerintah Sulteng, menurut Novalina dapat diimplementasikan dalam tahun anggaran 2024.
Pmerintah daerah katanya menghargai saran dan masukan tersebut. Namun untuk diketahui bahwa berdasarkan Peraturan Menteri dalam negeri nomor 86 tahun 2017, dalam pasal 178 ayat (2) ditegaskan bahwa pokok-pokok pikiran DPRD diselaraskan dengan sasaran dan prioritas pembangunan serta ketersediaan kapasitas riil anggaran.
Selanjutnya dalam rancangan APBD tahun 2024 Provinsi Sulteng ini telah diproyeksikan anggaran untuk pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2024 sebesar Rp132.463 miliar lebih. Masing-masing kepada KPU Sulteng sebesar Rp77.4 miliar lebih. Bawaslu Suteng sebesar Rp25 miliar.
Kemudian kepada TNI untuk pengamanan sebesar Rp10 miliar dan kepada Polri untuk pengamanan sebesar Rp20 miliar.
Sebelumnya, fraksi Golkar DPRD Sulteng dalam pemandangan umum terhadap rancangan APBD Sulteng tahun 2024 menyaranakn Pemprov Sulteng untuk membulatkan target PAD menjadi sebesar Rp2 triliun dari yang ditargetkan sebesar Rp1,9 triliun lebih. Fraksi Golkar melalui juru bicara Zainal Abidin Ishak juga menyarankan Pemprov Sulteng menyandarkan program kerja Pemprov Sulteng pada pokok-pokok pikiran DPRD Sulteng (TIM)