MOROWALI, CS – Renovasi pelabuhan Bungku di Kabupaten Morowali, Provinsi Sulawesi Tengah, telah rampung. Pelabuhan yang telah direnovasi ini segera akan kembali beroperasi untuk kegiatan pelayanan umum.
Kepala Kantor Syahbandar Bungku, Abbas, mengungkapkan bahwa semua persiapan untuk kelancaran pelayanan telah selesai dilakukan.
“Dalam waktu dekat ini, pelabuhan akan kembali dioperasikan setelah selesai uji coba pasca renovasi,” kata Abbas, ditemui di Kantornya, Jumat 5 Juli 2024.
Pelabuhan Bungku, yang merupakan pelabuhan kelas 3 yang tidak diusahakan secara komersial, fokus pada pelayanan masyarakat umum.
Abbas menegaskan bahwa renovasi ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan kualitas layanan tanpa mengabaikan aspek ekonomi lokal.
Sebelumnya, pelabuhan ini berada dalam wilayah kerja pelabuhan Kolonodale, tetapi kini telah menjadi satuan kerja (Satker) sendiri. Hal ini memungkinkan pelabuhan Bungku untuk menyediakan layanan yang lebih luas dan mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat setempat.
Renovasi pelabuhan Bungku bukan hanya sekadar perbaikan fisik, tetapi juga memberikan potensi baru dalam menggerakkan ekonomi lokal, melalui fasilitas yang ditingkatkan.
“Perubahan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi semua pihak yang terlibat,” tandasnya. (MRM)