PALU, CS – Universitas Tadulako (Untad) melalui bagian Kemahasiswaan menggelar rangkaian kegiatan pelatihan peningkatan kapasitas mahasiswa yang berlangsung selama empat hari, di Hotel D’Kalora, mulai 31 Oktober hingga 3 November 2024.
Kegiatan ini diikuti oleh sejumlah mahasiswa dari berbagai fakultas di Untad.
Pelatihan ini dirancang untuk memberikan pembekalan kepada mahasiswa dalam menghadapi kompetisi-kompetisi nasional yang akan datang, serta untuk memperkaya pengetahuan dan keterampilan mereka dalam berbagai bidang.
Materi yang disajikan meliputi Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK ORMAWA), Program Pengembangan Mahasiswa Kewirausahaan (P2MW), serta Program Kreativitas Mahasiswa (PKM). Setiap program memiliki tujuan untuk mengasah kemampuan mahasiswa dalam berorganisasi, berwirausaha, dan berkreasi.
Dalam sambutannya, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Ir. Sagaf Djalalemba, MP., menyampaikan apresiasi kepada seluruh mahasiswa yang telah meluangkan waktunya untuk mengikuti pelatihan ini.
Ia juga menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai persiapan untuk berkompetisi di tingkat nasional pada tahun 2025.
“Pelatihan ini adalah bagian dari strategi baru yang kami terapkan setelah melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan kompetisi nasional tahun lalu. Kami ingin mahasiswa Untad siap bersaing pada tahun 2025 dengan bekal kemampuan yang lebih matang. Kegiatan ini akan memperkuat kemampuan organisasi, kewirausahaan, serta kreativitas mahasiswa,” ujar Dr. Sagaf Djalalemba.
Ia berharap melalui pelatihan ini, mahasiswa dapat memperdalam pengetahuan serta keterampilan mereka dalam berbagai aspek yang relevan dengan kompetisi-kompetisi yang ada, seperti mengelola organisasi kemahasiswaan yang lebih efektif, mengembangkan ide-ide kewirausahaan, serta menghasilkan karya-karya inovatif dalam bidang kreativitas.
Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi momentum bagi mahasiswa Untad untuk lebih siap dan kompeten dalam mengikuti berbagai ajang kompetisi nasional yang akan datang, serta menjadi generasi yang unggul dan siap berkontribusi di berbagai bidang. **