JAKARTA, CS – Rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun 2021 kembali dibuka oleh Kementerian Pendayagunaan Apaatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB).
Deputi Bidang SDM Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Teguh Widjinarko, dikutip channelsulawesi.id dari okezone.com, Sabtu 13 Februari 2021 mengatakan, direncanakan bulan Maret akan ditetapkan formasinya, dan April hingga Mei dibuka proses pendaftaran.
“Bulan Juni mulai dilakukan seleksinya,” kata Teguh saat dihubungi di Jakarta, Kamis 11 Februari 2021.
Teguh menyampaikan, akan ada 1,3 juta formasi dibutuhkan dalam lowongan tersebut. Diantaranya 1 juta guru PPPK melalui skema yang menjadi program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (untuk Pemda).
Serta Pemda (di luar guru) ditentukan sebesar sekitar 189 ribu yang terdiri dari, 70 ribu PPPK jabatan fungsional selain guru dan 119 ribu CPNS untuk berbagai jabatan teknis yang sangat diperlukan (termasuk tenaga kesehatan). **