Desa Beka Sigi Diterjang Banjir Bandang

SIGI, CS – Desa Beka, Kecamatan Marawola, Kabupaten Sigi, Provinsi Sulteng dilanda banjir lumpur disertai material kayu, Jumat, 26 Maret 2021 malam.

“Kami baru saja menerima informasi dari salah satu anggota BPBD terkait banjir. Satu tim rescue yang berjumlah enam orang telah diberangkatkan ke lokasi kejadian dengan menggunakan rescue truck dan peralatan pendukung lainnya,” ujar Kepala Sub Seksi Operasi dan Siaga Basarnas Palu, Andi Sultan, melalui keterangan tertulis.

Dia mengatakan tim diperkirakan tiba di lokasi banjir pada pukul 23.45 WITA.

Baca Juga :  Porprov ke IX Sulteng, Kota Palu Koleksi Medali Emas Pertama di Cabor Balap Motor

“Masyarakat saat ini masih melakukan evakuasi mandiri, adapun data atau jumlah korban yang terdampak belum bisa dipastikan dan akan menunggu tim terkait untuk melakukan pendataan,” tandas Andi. **

Pos terkait