PKK Desa dan Kecamatan Dako Pamean diminta Proaktif Atasi Masalah Keluarga

TOLITOLI,CS – Sebagai mitra pemerintah desa dan kecamatan, pengurus Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) desa dan kecamatan diminta proaktif membantu mengatasi setiap permasalahan keluarga di wilayahnya.

Permasalahan itu antara lain, mendorong anak-anak usia sekolah untuk masuk ke lembaga pendidikan formal, melepaskan setiap keluarga dari resiko stunting, menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat serta peningkatan kesadaran setiap keluarga untuk berencana.

Demikian Camat Dako Pemean Kabupaten Tolitoli Arham A Jacub SH dihadapan pengurus PKK kecamatan serta pengurus dan kader PKK Desa Lingadan saat membuka Bimbingan Teknis Pendataan Dasa Wisma PKK di Balai Desa Lingadan, Senin pagi 27 Juni 2022.

Baca Juga :  Tim Rescue Teman Umang Ikut Pencarian Nelayan Hilang di Desa Bou

Pada kesempatan itu, Arham mengungkapkan, di Kecamatan Dako Pemean masih terdapat 14,5persen anak berusia antara 7 sampai 12 tahun yang tidak sekolah atau sebanyak 132 anak dari 909 anak di usia tersebut. Sedangkan anak usia 13 sampai 15 tahun seluruhnya berjumlah 510 anak dan 20,9persen di antaranya tidak sekolah atau sebanyak 107 anak.

Selanjutnya potensi resiko stunting di Kecamatan Dako Pemean, menurut Arham terdapat di 1.399 Kepala Keluarga (KK) dengan indikator keluarga pra sejahtera sebanyak 141 KK, tanpa jamban yang layak sebanyak 678 KK serta yang menempati rumah tidak layak huni sebanyak 848 KK. Secara keseluruhan jumlah KK di Dako Pemean sebanyak 2.298 KK dengan jumlah individu dalam keluarga mencapai 8.267 jiwa.

Baca Juga :  Kapolres Tolitoli Imbau Pengecer Elpiji 3Kg Untuk Berdagang Sesuai Ajaran Agama

Karena itu Arham meminta perhatian dan kerjasama seluruh pengurus dan kader PKK di desa agar menaruh perhatian serius membantu pemerintah desa dalam upaya penanggulangan setiap permasalahan tersebut.

Pembukaan Bimtek itu turut dihadiri oleh Pengurus TP-PKK Kabupaten Tolitoli masing-masing Ny. Hj. Endang Mukaddis, Ny. Andi Dharmawaty dan Ny. Nursam, Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Dako Pemean Ny. Hasniar Arham dan Sekretarisnya Ny. Hamlia, S.Pd.I, Kepala Desa Lingadan Mashuri, Ketua TP-PKK Desa Lingadan Ny. Mashuri serta Koordinator Pendamping Desa Kecamatan Dako Pemean Agus Moh. Tahir. (***).

Pos terkait