Dari Samping Peti Jenazah, Sherly Tjoanda Nyatakan Siap Gantikan Suaminya Sebagai Cagub Malut

Isteri mendiang Benny Laos, Sherly Tjoanda saat video call dengan AHY, Selasa 15 Oktober 2024. (Foto : Tangkapan layar siaran langsung facebook Chely Balap)

JAKARTA, CS – Dalam momen haru di tengah prosesi pemakaman mendiang calon gubernur (Cagub) Maluku Utara, Benny Laos. Istrinya, Sherly Tjoanda, dengan penuh keteguhan menyatakan siap melanjutkan perjuangan suaminya.

Di depan peti jenazah Benny Laos, Sherly menyampaikan kesediaannya untuk maju sebagai pengganti suaminya dalam pencalonan gubernur, menjawab permintaan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), yang turut hadir secara virtual.

Bacaan Lainnya
Baca Juga :  Satu Anggota DPRD Sulteng Jalani Pelantikan dari Lapas

“Saya siap melanjutkan perjuangan Pak Benny Laos,” ujar Sherly dengan suara bergetar saat melakukan video call dengan AHY, Selasa 15 Oktober 2024.

Pernyataannya disambut dengan tepuk tangan hangat dari para pelayat yang hadir, memperlihatkan dukungan besar bagi Sherly untuk meneruskan jalan politik suaminya.

Dalam kesempatan tersebut, AHY juga menyampaikan rasa duka yang mendalam atas kepergian Benny Laos.

“Kami berharap Ibu Sherly bisa melanjutkan perjuangan dan pengabdian Pak Benny Laos. Semoga ini memberikan kebaikan bagi semua,” kata AHY.

Ia pun menyampaikan permohonan maaf karena tidak bisa hadir secara langsung.

Baca Juga :  Ratusan Kader AlKhairaat Deklarasikan Dukungan Cagub Sulteng, Anwar Hafid

“Kita semua sangat kehilangan, dan mudah-mudahan perjuangan bisa dilanjutkan oleh Ibu Sherly. Kapan-kapan kita bertemu langsung ya,” tambah AHY.

Sherly Tjoanda diusulkan oleh delapan partai koalisi pengusung pasangan Benny-Sarbin untuk menggantikan posisi Benny sebagai cagub, setelah tragedi terbakarnya speed boat di Pelabuhan Desa Bobong, Kabupaten Pulau Taliabu, Sabtu 12 Oktober 2024 lalu, yang merenggut nyawa Benny Laos bersama lima korban lainnya.

Kehilangan sosok Benny Laos menjadi pukulan berat bagi masyarakat Maluku Utara. Namun dengan kehadiran Sherly sebagai calon pengganti, harapan baru seolah muncul untuk melanjutkan cita-cita dan visi sang suami untuk Maluku Utara yang lebih baik yang belum sempat terwujud. **

Pos terkait