MOROWALI, CS – Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan publik, Polres Morowali terus mengoptimalkan layanan Polisi 110 sebagai sarana komunikasi cepat antara masyarakat dan kepolisian.
Layanan ini menjadi bagian dari komitmen Polri untuk menghadirkan pelayanan yang responsif, proaktif, mudah diakses, dan humanis bagi seluruh lapisan masyarakat.
Kapolres Morowali AKBP Zulkarnain menjelaskan, layanan Polisi 110 hadir untuk memudahkan masyarakat dalam menyampaikan laporan atau informasi terkait situasi keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar.
“Melalui layanan Polisi 110, masyarakat dapat dengan mudah melaporkan berbagai kejadian, baik yang bersifat darurat, membutuhkan penanganan cepat, maupun sekadar permintaan informasi terkait kegiatan kepolisian. Setiap laporan yang masuk akan ditindaklanjuti dengan cepat, ramah, dan humanis oleh petugas di pusat layanan,” jelas Kapolres, Selasa (14/10/2025).
Ia menambahkan, layanan tersebut menjadi bukti nyata komitmen Polres Morowali dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Dengan kemudahan akses yang diberikan, masyarakat diharapkan dapat lebih aktif berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya.
Layanan Polisi 110 dapat diakses secara gratis selama 24 jam oleh masyarakat, baik melalui telepon seluler maupun telepon rumah. Setiap aduan yang diterima akan langsung terhubung dengan operator kepolisian untuk segera ditindaklanjuti oleh personel di lapangan.
“Partisipasi masyarakat sangat penting. Kami siap melayani kapan pun dibutuhkan, demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di Morowali,” pungkas Kapolres Zulkarnain.
Reporter: Murad


