SULTENG, CS – Kepala Bidang Budidaya, Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Sulteng, Muhammad Syafar, mengungkapkan produksi budidaya air tawar di Sulteng mencukupi untuk daerah.

“Alhamdulillah, udang, nila dan lele untuk kebutuhan daerah selama ini cukup, cuma biasa yang bikin inflasi ikan laut,” ungkap Syafar baru-baru ini.

Dia mengatakan selain untuk kebutuhan daerah, Sulteng juga bisa melakukan ekspor hasil budidaya salah satunya udang. Hanya saja, ekspor udang dilakukan melalui Makassar, Sulawesi Selatan.

Diketahui, Sulawesi Tengah masih menghadapi kendala dalam melakukan ekspor ikan dari daerah ini.

Kandala tersebut belum adanya Bandara Internasional di Sulteng.

“Mudah-mudahan gubernur baru kita ini bisa dan masuk progam pak Rusdi Mastura (Gubernur terpilih). Kalau itu jalan, kita bisa ekspor langsung hasil laut kita, mungkin ke Cina atau Jepang, apalagi kalau bisa tembus Amerika, sudah enak kita,” tandas Syafar. **