Kampanyekan Tertib Berlalulintas, Polres Morowali Rangkaikan Pembagian Takjil

Suasana pembagian takjil di depan Masjid Agung, Desa Bente, Kecamatan Bungku Tengah Morowali, Jum'at 31 Marret 2023. (FOTO : channelsulawesi.id)

MOROWALI, CS – Momentum bulan suci ramadhan 1444 hijiriah dimanfaatkan Polres Morowali Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) untuk berbagi. Salah satunya dengan memberikan takjill buka puasa  kepada masyarakat di daerah ini.

Pembagian takjil dilakukan menjelang buka puasa kepada pejalan kaki serta pengendara yang sedang melintas dijalan raya trans sulawesi, yakni depan Masjid Agung, Desa Bente, Kecamatan Bungku Tengah Morowali, Jum’at 31 Marret 2023.

Bacaan Lainnya
Baca Juga :  Pencuri Spesialis Motor di Parkiran Bandara IMIP Terungkap, Ini Pelakunya

Pada kegiatan bagi-bagi takjil kali ini personel Polres Morowali dipimpin langsung Kasat Lantas IPTU Atmaji Sugeng, yang mana kegiatannya juga di selingi dengan ajakan agar tertib berlalu lintas dimanapun berada.

‘Ini dilakukan untuk berbagi kasih dan silaturahmi dengan tujuan membantu masyarakat yang masih dalam perjalanan untuk sekedar menerima makanan berbuka puasa,” terang Iptu Atmaji Sugeng yang mewakili Kapolres Morowali AKBP Suprianto.

Lanjutnya, pembagian takjil juga merupakan wujud pendekatan antara pihak kepolisian khususnya Polres Morowali dengan masyarakat. Selain itu, diimbau agar selalu tertib berlalu lintas, jaga keselamatan.

Baca Juga :  Ujicoba Pelayanan KB MKJP di Labuan Donggala Disambut Antusias Warga

“Ini juga kegiatan lebih kepada upaya mendekatkan diri dengan masyarakat dengan kita berbaur dan berbagi bersama dalam bulan penuh berkah ini,” sebut Atmaji Sugeng.

Sementara itu warga penerima takjil yang  mengatakan, merasa sangat senang dan bahagia dengan apa yang dilakukan oleh pihak Polres Morowali.

“Alhamdulillah dapat takjil mudah-mudahan apa yang dilakukan pihak kepolisian membawa berkah bagi kita semua,” ujar salah satu warga. (MRM)

Pos terkait