Meriahkan Harlah PKB ke-25, DPC Kota Palu Gelar Baksos dan Doa Bersama

Suasana Baksos DPC PKB Kota Palu, di Pantai Kelurahan Layana, Jum’at 28 Juli 2023. (FOTO : dok DPC PKB Palu)

PALU, CS – Dewan Pengurus Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kota Palu bakti sosial (Baksos), memebrishkan pantai  Kelurahan Layana, dalam rangka memperingati Hari lahir (Harlah) partai ke-25, Jum’at 28 Juli 2023.

Baksos tersebut digelar di pantai Kelurahan Layana, salah satu lokasi eks tsunami terparah saat bencana tahun 2018 lalu. Kegiatan itu dihadiri jajaran pengurus DPC, simpatisan dan para Bakal Calon legisltasif  (Bacaleg) Kota Palu pada Pemilu 2024 mendatang. Berkolaborasi dengan Komunitas Pencinta Alam Kelurahan Layana dan Tondo, serta pekerja Padar Karya Kelurahan Layana.

Bacaan Lainnya
Baca Juga :  Hidayat Come Back For Wali Kota Palu

“Selain bersih-bersih pantai, juga menanam puluhan bibit Manggrove,” ucap Ketua DPC PKB Kota Palu, H. Alimudin H. Alibau, ditemui di sela-sela kegiatan.

Suasana Baksos DPC PKB Kota Palu, di Pantai Kelurahan Layana, Jum’at 28 Juli 2023. (FOTO : dok Chapunk)

Alimudin menambahkan, Harlah PKB ini menjadi momentum konsolidasi Bacaleg dalam menyongsong Pemilu 2024.

“Sehingga, kegiatan ini mewajibkan Bacaleg kita semua harus hadir. Karena kegiatan ini dihadiri oleh semua pemuda-pemudi yang menjadi simpatisan kita selama ini,” katanya.

Alimudin menambahkan, selain baksos, Harlah PKB juga akan diisi dengan Tasyakuran atau doa bersama, yang akan dilaksanakan, di Kantor DPC PKB, Jalan Yojokodi, Kota Palu, Jum’at 28 2023 malam. Ceramah Tasyakuran akan diisi Ketua Dewan Syuro DPC PKB Kota Palu, Ustadz Subhan Lasawedi. **

Pos terkait