Lewat Program BERANI Lancar, Anwar Hafid Janji Aspal Jalan Rusak di Bolano Lambunu

Calon Gubernur Sulteng Nomor urut 2, Dr. Anwar Hafid, M.Si, di Desa Anutapura, Kecamatan Bolano Lambunu, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Senin 7 Oktober 2024. (Foto : Istimewa)

PARIMO, CS – Calon Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) Nomor urut 2, Dr. Anwar Hafid, M.Si, menjanjikan perbaikan jalan-jalan rusak di Kecamatan Bolano Lambunu, terutama di wilayah Eks Transmigrasi, melalui program unggulan mereka, BERANI Lancar.

Program ini menargetkan pembangunan dan pengaspalan jalan sepanjang 1.000 km dalam lima tahun jika ia terpilih bersama calon wakilnya, dr. Reny Lamadjido.

Bacaan Lainnya
Baca Juga :  650 Siswa Muhammadiyah di Sulteng Dapat Bantuan PIP dari Aspirasi Hj Sakinah Aljufri

“Banyak jalan desa yang tidak tercover oleh Dana Desa atau anggaran kabupaten. Dengan BERANI Lancar, kami akan pastikan jalan-jalan desa diaspal, termasuk di daerah Eks Transmigrasi yang kondisinya memprihatinkan,” kata Anwar Hafid saat berkampanye terbatas, di Desa Anutapura, Kecamatan Bolano Lambunu, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Senin 7 Oktober 2024.

Anwar juga menyoroti kondisi jalan yang ia temui saat kunjungan, menggambarkannya sebagai “berlubang-lubang dan rusak parah.” Ia pun mengajak masyarakat untuk mendukung pencalonan mereka, agar program pengaspalan jalan ini dapat terwujud demi kemajuan infrastruktur pedesaan di Sulawesi Tengah.

Baca Juga :  Kampanye di Desa Malei, dr. Reny Lamadjido Janji Peningkatan Infrastruktur untuk Petani dan Kilometer Listrik Gratis

Pasangan Anwar-Reny berharap, melalui program BERANI, mereka dapat membawa perubahan nyata yang dibutuhkan masyarakat, termasuk dalam bidang infrastruktur, pendidikan, dan kesehatan. **

Pos terkait