BANGGAI,CS-Asisten II Perekonomian dan Pembangunan Mujiono, mewakili Bupati Banggai Ir Amirudin, menghadiri acara Wisuda ke-14 dan Dies Natalis ke-18, Sekolah Tinggi Teologi Star’s, di Hotel Estrella Luwuk Tanjung Tuwis, Kecamatan Luwuk Selatan, Rabu (24/9/2025)
Dalam sambutan Bupati Banggai, Mujiono, menyampaikan bahwa wisuda adalah puncak dari perjuangan panjang yang penuh Doa, kerja keras, dan dukungan keluarga.
Lanjut Mojiono, momentum ini bukan hanya tanda keberhasilan akademik, tetapi juga sebuah refleksi atas perjalananan panjang lembaga pendidikan ini dalam mencetak sumber daya manusia yang berkarakter, berintegritas, serta memiliki dedikasi dalam pelayanan kepada Gereja, masyarakat, bangsa, dan negara.
Hal itu tentu searah dengan sembilan program prioritas pembangunan Kabupaten Banggai, salah satunya yaitu perguruan tinggi yang maju dan unggul.
Masih kata Mojiono, STT Star’s LUB memiliki peran strategis sebagai mitra pemerintah dalam menghadirkan pendidikan tinggi yang bermutu, membangun nilai toleransi dan memperkokoh kerukunan detengah masyarakat majemuk.
Diakhir, atas nama Bupati Banggai, Mojiono tak lupa mengucapkan selamat dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Wisudawan dan Wisudawati yang hari ini meraih pencapaian akademik yang membanggakan.
Seperti diketahui, sekolah Tinggi Teologi STARS LUB, mewisuda 50 wisudawan dan wisudawati dari dua program studi, yaitu S1 Teologi dan S1 Pendidikan Agama Kristen. Para wisudawan dan wisudawati berasal dari Banggai Bersaudara, Taliabu, bahkan dari Morwali Utara.**/rls
Editor : Amlin


