Baru Dilantik, Ketua DPC Gerindra Palu Minta Doa Restu Longki Djanggola Jadi Calon Walikota

PALU, CS – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra ) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), Longki Djanggola menekankan tiga hal kepada Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kota Palu dalam menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

“Tugas DPC itu yang pertama harus mempertahankan kemenangan Partai Gerindra di Kota Palu. Kedua, bagaimana meningkatkan kursi. Tiga, harus melakukan  konsolidasi internal dan melengkapi semua pengurus ranting yang ada,” tekan Longki,  usai melantik Pengurus DPC dan Pengurus Anak Cabang (PAC) Gerindra Palu, di salah satu hotel di Kota Palu, Sabtu 6 Agustus 2022.

Bacaan Lainnya
Baca Juga :  Ketua DPD Gerindra Sulteng Ancam "Sapu" Kader yang Mendukung Kandidat Lain

Longki mengaku menyambut baik semangat Ketua DPC Gerindra Palu, Andinur B Lamakarate yang memiliki niat maju sebagai calon Wali Kota Palu di Pilkada 2024. Namun Longki kembali menyampaikan agar DPC mampu menambah perolehan kursi di DPRD Palu.

“Kalau kursimu bertambah. Maka, kedepan pengusungan calon walikota tidak susah-susah lagi,” terang Longki.

Mantan Gubernur Sulteng dua periode itu mengatakan, di Kota Palu Gerindra adalah partai politik elite yang memiliki elektabilitas yang baik. Terbukti selalu berada di tiga besar. Olehnya, Longki mewanti-wanti agar DPC mampu mempertahankan bahkan meningkatkan capaian.

Baca Juga :  Ketua dan Pengurus Berganti, PKB Palu Tetap Usung Hadianto Rasyid di Pilkada 2024

“Periode ini Gerindra sukses menjadi ketua DPRD Palu. Agar tetap eksis menjadi top leader partai politik Kota Palu harus tetap mampu membangun kepercayaan masyarakat,  daerah lain boleh kalah tapi jangan di Kota Palu,” tegasnya.

Dikesempatan yang sama, Ketua DPC Gerindra Kota Palu, Andinur B Lamakarate, memohon bimbingan dan arahan dari Ketua DPD yang dianggap sebagai guru politiknya.

Ia juga berjanji akan segera membentuk pengurus ranting partai yang belum tersentuh dengan baik.

Dipenghujung, Andinur menyampaikan niatnya yang ingin mencalonkan Wali Kota Palu di 2024 nanti, sekaligus memohon doa restu dari Longki Djanggola.

Baca Juga :  Andi Agtas Foundation Salurkan Multivitamin Ke Petugas DPKP Palu

Berikut struktur pengurus DPC Gerindra Kota Palu. Ketua, Andi Nur B Lamakarate, Sekertaris  Amin Panto dan Bendahara Alfian Chaniago.

Kegiatan itu dihadiri ketua-ketua partai politik se Kota Palu, unsur pimpian DPRD Palu dan Wakil Bupati Donggala, Moh. Yasin. **

Pos terkait