Caleg NasDem Morowali Pilihan Jembatan Aspirasi Rakyat

Jajaran DPD NasDem Morowali, saat mendaftar di KPU setempat, Kamis 11 Mei 2023. (FOTO : channelsulawesi.id)

MOROWALI, CS – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Kabupaten Morowali mendaftarkan sebanyak 25 Caleg untuk pemilihan legislatif (Pileg) 2024, di KPU Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah, Kamis 11 Mei 2023.

Caleg beserta pendukungnya dilepas Ketua Dewan Pertimbangan DPD, Taslim, selanjutnya di KPU, dokumen persyaratan caleg diserahkan Ketua DPD NasDem Morowali H Najamudin yang didampingi Sekretaris DPD, Gafar Hilal.

Bacaan Lainnya
Baca Juga :  Pesan Bupati Banggai Dalam Wisuda Santri Pondok Pesantren Daarul Hikmah Luwuk

Berkesempatan, Ketua Bappilu DPD Nasdem Morowali Supardi Lasaming, menegaskan NasDem Morowali optimis dapat meraih kemenangan mutlak sesuai target 7 kursi DPRD Morowali dan target ini sangat rasional berdasarkan kekuatan komposisi Caleg per Dapil (daerah pemilihan).

“Semua yang didaftarkan, merupakan Caleg pilihan,” terang Supardi Lasaming kepada wartawan ditempat kegiatan pendaftaran Caleg di KPUD Morowali.

Caleg NasDem dipandang layak menjembatani aspirasi rakyat diseleksi melalui proses rekrutmen Bacaleg dengan mengedepankan penilaian dari aspek integritas, popularitas dan elektabilitas sebagai syarat kelayakan.

“Olehnya itu, Bappilu DPD Partai Nasdem Morowali mengharapkan masyarakat Morowali dapat memberikan kepercayaan penuh serta memilih Caleg NasDem, Pileg 2024 mendatang,” pungkas Supardi Lasaming. (MRM)

Pos terkait