KPU Palu Distribusikan Logistik Pilkada ke Delapan Kecamatan dengan Pengawalan Ketat

Ketua KPU Kota Palu, Idrus, memberikan keterangan pers, di Kantor KPU Kota Palu, Selasa 26 November 2024. (Foto: Istimewa)

PALU, CS – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palu mulai mendistribusikan logistik pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah, serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palu tahun 2024, Selasa 26 November 2024 pagi.

Kegiatan ini berlangsung di gudang logistik KPU Kota Palu, Jalan Balai Kota Selatan, dengan pengawalan ketat dari aparat keamanan.

Bacaan Lainnya
Baca Juga :  Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan dan Penetapan Suara di KPU, Berikut Caleg Terpilih Dapil 1 Kota Palu
Logistik Pilkada Kota Palu dikawal ketat TNI dan Polri. (Foto: Istimewa)

 

Ketua KPU Kota Palu, Idrus, menjelaskan bahwa pendistribusian logistik dilakukan serentak ke delapan kecamatan di Kota Palu. Kecamatan-kecamatan tersebut meliputi Mantikulore, Tatanga, Palu Barat, Ulujadi, Palu Selatan, Palu Timur, Tawaili, dan Palu Utara.

“Kami menargetkan semua logistik tiba di lokasi dalam waktu satu jam. Sebelum pukul 06.00 WIB, seluruh logistik sudah harus berada di TPS masing-masing,” ungkap Idrus.

Sebanyak sembilan kendaraan roda empat dikerahkan untuk mendistribusikan logistik, termasuk 373.000 surat suara untuk pemilihan, di luar 2.000 surat suara cadangan untuk Pemungutan Suara Ulang (PSU).

Idrus menegaskan bahwa pihaknya menargetkan tidak akan terjadi PSU.

Baca Juga :  Sekretaris KPU Kota Palu Gagas dan Launching Aplikasi SILEDO

“Model pemungutan suara kali ini tidak terlalu sulit, sehingga kami optimis tidak ada kendala teknis yang signifikan. Tantangan terbesar mungkin hanya pada antrean di TPS, karena rata-rata satu TPS akan melayani sekitar 400 pemilih,” jelasnya.

Sebagai antisipasi, KPU Palu telah membentuk tim khusus untuk menangani potensi kekurangan logistik di TPS, seperti formulir C kejadian khusus yang hanya dialokasikan satu per TPS. Selain itu, disiapkan juga formulir cadangan untuk mengatasi kemungkinan kesalahan penulisan.

Ketua KPU Palu juga menjelaskan bahwa total kotak suara yang didistribusikan mencapai 1.014 unit. Untuk menjaga kualitas, kotak suara didistribusikan secara terpisah dari bilik suara.

Baca Juga :  Pemkot Palu Terima Penghargaan Pembangunan Daerah 2022

“Hal ini dilakukan agar kotak suara tetap dalam kondisi baik hingga tiba di lokasi,” tambahnya.

Dalam aspek teknologi, layanan aplikasi Sirekap dinyatakan berjalan lancar tanpa kendala jaringan internet. Namun, KPU sempat memindahkan lokasi rekapitulasi di Kecamatan Mantikulore dari Kelurahan Lasoani ke Kelurahan Talise Valangguni untuk memastikan akses internet lebih stabil.

Acara pelepasan logistik ini turut dihadiri Ketua Bawaslu Kota Palu, Agussalim Wahid, perwakilan Pemerintah Kota Palu, serta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Palu.

Pelaksanaan Pilkada di Kota Palu dijadwalkan berlangsung pada Rabu, 27 November 2024, dengan harapan proses pemungutan suara berjalan aman dan lancar. **

Pos terkait