Empat Orang Meninggal dalam Peristiwa Naas Speedboat Bela 72 di Maluku Utara

Suasana evakuasi korban ledakan Speedboat Bela 72, di Pelabuhan Region Bobong, Desa Bobong, Kecamatan Taliabu Barat, Kabupaten Pulau Taliabu, Sabtu 12 Oktober 2024. (Foto : Istimewa)

MALUT, CS – Sebuah insiden tragis terjadi di Pelabuhan Region Bobong, Kecamatan Taliabu Barat, Kabupaten Pulau Taliabu, Sabtu 12 Oktober 2024 siang.

Speedboat Bela 72, yang mengangkut rombongan Calon Gubernur Maluku Utara (Malut) Benny Laos, meledak saat sedang mengisi bahan bakar, menewaskan empat orang.

Bacaan Lainnya
Speedboat Bela 72 yang ditumpangi rombongan calon gubernur Maluku Utara meledak di Pelabuhan Region Bobong, Desa Bobong, Kecamatan Taliabu Barat, Kabupaten Pulau Taliabu, Sabtu 12 Oktober 2024. (Foto : Istimewa)

Korban jiwa dalam peristiwa ini termasuk Benny Laos sendiri. Ketua DPW PPP Malut, Mubin A Wahid. Anggota DPR Provinsi Malut, Ester Tantri, dan satu ajudan Cagub.

Baca Juga :  Santunan Korban Kecelakaan Truk Tangki di Cibubur Diserahkan Kurang dari 24 Jam

Mereka tewas akibat ledakan yang menghancurkan speedboat. Ledakan disusul oleh kobaran api yang melahap seluruh bagian kapal dengan cepat, membuat evakuasi para penumpang cukup sulit.

Selain korban jiwa, sepuluh orang lainnya berhasil dievakuasi dan dirawat di fasilitas kesehatan setempat, termasuk RSUD Bobong dan Puskesmas Bobong.

Benny Laos yang awalnya selamat dan dievakuasi dalam kondisi kritis, dilaporkan meninggal dunia setelah upaya resusitasi jantung paru di RSUD setempat.

Insiden ini telah mengejutkan publik, dengan ucapan belasungkawa mengalir dari berbagai pihak, termasuk di media sosial.

Baca Juga :  Jasa Raharja dan Organda Tingkatkan Keselamatan Jalan Nasional melalui Mukernas III

Pihak berwenang kini masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait penyebab pasti ledakan. **

Pos terkait