MOROWALI, CS – Rumah Khitanan Gratis (RKG) Kabupaten Morowali menggelar Khitanan massal gratis di Desa Dampala, Kecamatan Bahodopi, Kabupaten Morowali, Minggu (5/1/2025).

Kegiatan amal ini dilakukan atas kolaborasi kerjasama Yayasan Khalid Bin Walid (KBW) Poso dengan Polres Morowali.

Program RKG dari Yayasan Khalid Bin Walid yang berpusat di Kabupaten Poso ini telah mengkhitan ribuan anak di Sulawesi Tengah.

Dalam kegiatan khitanan masal gratis di Desa Dampala, RKG Khalid Bin Walid menurunkan 11 tenaga medis dan telah mengkhitan sebanyak 25 orang anak.

Khitanan gratis ini dipimpin langsung oleh Ketua Yayasan Khalid Bin Walid, Ustad Sugianto Kaimudin.

“Khitanan Masal selalu menjadi agenda rutin dan menjadi program unggulan Yayasan Khalid Bin Walid Poso, kegiatan yang menjadi harapan para orang tua untuk mengkhitan anaknya yang menjadi kewajiban bagi seorang muslim,” ungkap Ustad Sugianto.

Ketua Yayasan Khalid Bin Walid itu mengatakan, kegiatan sosial ini terus berjalan berkat semangat seluruh anggota RKG dan dukungan seluruh masyarakat di Sulawesi Tengah.

“Semoga para tenaga medis yang menjadi relawan Khitanan Masal ini diberikan kesehatan, dan apa yang kami lakukan hari ini menjadi amal kebaikan dan diridhoi oleh Allah SWT,” tutup Ustad Sugianto.

Reporter : Murad