Real Count KPU, Anwar-Reny Unggul 45,04% di Pilgub Sulteng

Hasil Real Count KPU dengan data masuk 95,96 persen. (Foto: Tangkapan layar)

PALU, CS – Berdasarkan hasil perhitungan sementara melalui Real Count Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang dipublis melalui laman pilkada2024.kpu.go.id, menunjukan Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Nomor urut 2, Anwar Hafid dan Reny Lamadjido unggul dari dua rivalnya.

Hingga saat ini data masuk dari 5.274 TPS (95,96 persen), hasil sementara pemilihan umum menunjukkan pasangan dengan tagline BERANI itu unggul sementara dengan kesuksesan mendulang 700.857 suara atau 45,04 persen. Pasangan ini memimpin dengan selisih yang cukup signifikan dari pesaing terdekatnya.

Bacaan Lainnya
Baca Juga :  Di Tengah Ribuan Warga, Ahmad Ali Janji Dorong Pembangunan Infrastruktur di Kota Lestari

Di posisi kedua, pasangan nomor urut 1, Ahmad M. Ali dan Abdul Karim Aljufri, berhasil mengumpulkan 600.427 suara, atau sekitar 38,59 persen dari total suara yang masuk.

Meskipun terpaut cukup jauh, posisi kedua ini masih menyisakan peluang bagi pasangan ini untuk mengejar ketertinggalan selama proses penghitungan suara berlanjut.

Sementara itu, pasangan nomor urut 3, Rusdy Mastura (Cudy) dan Sulaiman Agusto, berada di posisi terakhir dengan 254.676 suara atau 16,37 persen, terpisah cukup jauh dari dua pasangan lainnya.

Hasil sementara ini masih terus diperbarui seiring dengan penghitungan suara di sejumlah TPS yang belum sepenuhnya masuk. Masyarakat dan para pendukung diharapkan untuk tetap tenang dan menunggu hasil resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Baca Juga :  Konser Silaturahmi Akbar Beramal Meriahkan Kampanye Ahmad Ali di Banggai

Proses penghitungan suara secara keseluruhan diperkirakan akan selesai dalam beberapa hari ke depan, dengan hasil resmi yang akan diumumkan oleh KPU setelah memastikan semua suara yang sah terhitung dengan akurat.

Demikian informasi sementara mengenai hasil pemilu. Terus ikuti perkembangan selanjutnya untuk mengetahui hasil akhir yang resmi. **

Pos terkait