BANGGAI, CS – KPU Banggai, yang dipimpin oleh Santo Gotia, terus berupaya melaksanakan sosialisasi dan pendidikan pemilih guna meningkatkan pemahaman serta informasi publik mengenai tahapan penyelenggaraan Pemilihan kepala daerah (Pilkada) Banggai 2024.
Kegiatan terbaru dilaksanakan di Desa Batu Simpang, Kecamatan Balantak Utara, Senin 12 Agustus 2024.
Berbeda dari kegiatan sebelumnya, kali ini sosialisasi dilakukan di luar ruangan (outdoor).
Konsep ini merupakan strategi KPU Banggai untuk menerapkan prinsip Pemilu yang “proporsional” dalam mendistribusikan informasi tentang penyelenggaraan Pilkada.
KPU berharap informasi ini dapat merata di semua lapisan masyarakat, tidak hanya terfokus pada masyarakat kota.
Sebelumnya, KPU Banggai juga telah melaksanakan kegiatan serupa di Desa Uemea, Kecamatan Toili, dan Desa Ampera, Kecamatan Pagimana. Dengan gencarnya sosialisasi ini, KPU berharap dapat meningkatkan partisipasi pemilih.
“Kesuksesan Pilkada Banggai 2024 sangat tergantung dari partisipasi masyarakat, karena partisipasi yang tinggi mencerminkan kepercayaan dan legitimasi publik terhadap proses demokrasi,” ungkap Mahmud, Komisioner KPU Banggai Divisi Sosialisasi, Parmas, Pendidikan Pemilih, dan SDM. (AMLIN)